Tes Kepribadian Gratis, Mari Mengenal Lebih Dalam Tentang Diri Anda
Sumber : https://www.16personalities.com/id
Pernahkah kamu mengikuti tes kepribadian? Ya, setiap individu memiliki karakteristik kepribadian yang berbeda-beda. Masing-masing memiliki kelebihan dan kekurangannya. Kita bisa saja berargumen seseorang ataupun diri kita memiliki kepribadian begini dan begitu. Namun secara detail hal ini hanyalah sebuah argumen yang kurang ilmiah.
Bayangkan saja, banyak dari kita yang kadang overthinking dan masih sulit memilih jenis jurusan kuliah yang sangat beragam atau memilih jenis pekerjaan apa yang cocok bagi kita. Sekedar ingin mengetahui apa sebenarnya potensi yang dimiliki, serta apa saja kelemahan kita sebagai individu. Hal tersebut tentu saja dapat dipermudah jika kita mengetahui apa jenis kepribadian kita.
Lantas bagaimana caranya mengetahui jenis kepribadian kita? Tes kepribadian jawabannya! tes ini dapat membantu seseorang untuk memahami mengapa ia lebih menyukai hal-hal tertentu dan tidak menyukai hal yang lain. Pemahaman ini bisa berguna ketika membuat keputusan penting yang memiliki dampak jangka panjang, seperti memilih jurusan kuliah dan pekerjaan.
Dalam tes psikologi, kepribadian individu dibagi menjadi 16 kelompok berbeda atau biasa dikenal dengan istilah 16 personalities. Untuk lebih memahami kepribadian kita sendiri maupun pola interaksi antar kepribadian yang berbeda-beda, biasanya dilakukan melalui tes psikologi.
Jadi haruskah kita ke psikolog untuk mengikuti tes kepribadian? Sebenarnya dewasa ini, banyak sekali yang menyajikan sarana untuk mengetahui tipe kepribadian yang kita miliki. Tinggal buka google atau youtube, anda dapat mengikuti beragam tes psikologi untuk mengetahui kepribadian anda. Saya pribadi bukanlah orang yang bergelut pada bidang psikologi, namun seorang mahasiswa kedokteran berdasarkan pengalamannya, menyarankan sebuah website yang bagus untuk mengetahui detail dari kepribadian saya.
Berikut saya sajikan link dari website tersebut https://www.16personalities.com/id. Dengan website ini anda dapat dengan mudah dan gratis mengikuti tes kepribadian serta mengetahui jenis dari kepribadian melalui ponsel pintar maupun layar komputer dimanapun anda berada.
Tampilan website ini sangat menarik, disertai avatar yang menggambarkan masing-masing tipe kepribadian.
Sumber : https://www.16personalities.com/id |
Anda hanya perlu mengikuti tesnya sesuai keterangan yang ada, dengan menjawab beberapa pertanyaan dan menghabiskan waktu sekitar 10 menit. Website ini juga menyajikan beragam bahasa yang dapat anda pilih. (Kalo mau gampang ya bahasa +62 aja😅).Sumber : https://www.16personalities.com/id
Diakhir tes nanti, akan muncul hasil yang menjelaskan tipe kepribadian yang anda miliki. Penjelasan dimulai dari gambaran umum tipe kepribadian anda, kekuatan dan kelemahan, hubungan sosial, bahkan hingga karier yang cocok dengan diri anda.
Ada hal menarik yang saya amati ketika men- scrool hingga halaman paling bawah. Ditampilkan juga sederet tokoh-tokoh terkenal dunia yang memiliki tipe kepribadian identik dengan yang anda miliki.
Sumber : https://www.16personalities.com/id |
Jadi, mari kenali diri anda dengan lebih mendalam. Kepribadian apa yang anda miliki? tuliskan hasilnya di komentar, terimakasih😊. https://www.16personalities.com/id
Posting Komentar untuk "Tes Kepribadian Gratis, Mari Mengenal Lebih Dalam Tentang Diri Anda"